Rapat DPD II Golkar Subulussalam Jadwalkan Pentahapan Penjaringan Cakada/Cawakada

- Aceh
  • Bagikan
RAPAT DPD II Partai Golkar Kota Subulussalam di Sekretariat DPD II Golkar, Kamis (25/4). (Waspada/Ist)
RAPAT DPD II Partai Golkar Kota Subulussalam di Sekretariat DPD II Golkar, Kamis (25/4). (Waspada/Ist)

SUBULUSSALAM (Waspada): Rapat Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Subulussalam menjadwalkan Pentahapan dan Penjaringan Calon Kepala Daerah/Calon Wakil Kepala Daerah (Cakada/Cawakada) Kota Subulussalam Tahun 2004, Kamis (25/4).

Turut ditetapkan Personalia Tim Penjaringan Calon, sesuai Keputusan DPD II Golkar, 18 April 2024 Nomor KEP.014 DPD-II/GK/KS/IV/2024, yakni Rusdi Hasan, SIP, SH Dewan Pertimbangan DPD II selaku pengarah, lalu Penanggungjawab Ketua DPD II Fajri Munthe, S.Sos dan H. Mukmin, Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu.

Lalu Ketua Pelaksana, Johnson Siregar, SH dan Wakil, Syafnial, SE, Sekretaris dan Wakil Wahyu Danil dan Usman Kahar serta anggota, Sheci Danial Tapaoma, Wahyudi, Agus Sriwansyah, Hj. Maya Pohan, Asrin dan Anharuddin, SE.

Salinan SK, Jadwal dan Pentahapan terkait diterima Waspada dari unsur DPD II, Jhonson Siregar, Maret 2024 Evaluasi Penugasan DPP P-Golkar terhadap nama-nama Fungsionaris Bakal Cakada dan Cawakada.

Agenda April, penetapan keputusan pelaksana tim penjaringan calon, rapat tim penjaringan calon tentang rekomendasi usulan nama calon, pengajuan usulan nama calon ke DPD Aceh dan di DPP untuk disurvei serta penandatanganan kerjasama survei dengan Lembaga Survei Poltracking Jakarta.

Mei 2024, survei tahap I penguatan penjaringan bakal calon, presentasi hasil survei dan pematangan nama bakal calon (balon). 

15 s/d 30 Juni, pembahasan dan simulasi konfigurasi balon serta komunikasi dan penjajagan koalisi partai politik (parpol) pendukung balon, disusul survei tahap II simulasi balon.

Sementara Juli 2024, presentasi hasil survei tahap II, penetapan awal balon serta pemantapan koalisi papol pendukung balon, disusul survei tahap III pemantapan elektabilitas nama balon.

Terhitung, 10 s/d 25 Agustus 2024, rekomendasi DPP terhadap pasangan calon (Paslon), penandatanganan kerjasama koalisi Parpol Pendukung Paslon serta Pendaftaran Paslon, lalu September 2024 sosialisasi Paslon, sementara Oktober masa kampanye dan 27 November Pemungutan Suara. (b17)

  • Bagikan