Inggris Sudah Sadar Siapa Iran

  • Bagikan

JAKARTA (Waspada): Pelatih Timnas Inggris U-17 Ryan Garry mengaku tak ada persiapan khusus bagi Joel Ndala dan kawan-kawan untuk menghadapi Iran pada matchda 2 Grup C Piala Dunia U-17 Indonesia 2023.

Sebab The Young Lions sudah sadar siapa Iran U-17 yang akan mereka hadapi di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Selasa (14/11) malam mulai pkl 1900 WIB.

“Tidak ada persiapan khusus. Saya pikir kami dari awal sejak persiapan memang sudah sadar siapa kedua tim (Brasil dan Iran) lain serta bagaimana mereka bisa bermain,” dalih Garry, Senin (13/11).

Inggris pada pertandingan perdananya di Grup C pesta gol menggunduli Kaledonia Baru 10-0. Namun Iran secara mengejutkan mampu bangkit dari ketinggalan dua gol untuk menumbangkan juara bertahan Brasil dengan skor 3-2.

“Pertandingan mereka fantastis. Saya rasa kedua tim itu bermain dengan baik, kami jadi sepenuhnya sadar akan kekuatan mereka sebagai lawan di laga kedua dan ketiga kami,” klaim mantan pemain Bournemouth tersebut.

Garry pun menilai persaingan Grup C saat ini begitu ketat dan bahkan akan selalu menyajikan pertandingan dengan gaya berbeda.

“Semua di grup itu susah, ini grup yang kompetitif, grup yang sulit. Ada 4 tim bagus, semua pertandingan mungkin akan berbeda gaya,” beber mantan bek Arsenal itu.

“Itu bukan cuma berlaku di grup kami, melainkan juga grup-grup lain. Saya pikir kami benar-benar sadar akan kompetisi di dalam grup dan seperti yang saya bilang, kami tidak sabar menghadapi pertandingan besok,” tutur Garry.

Young Lions berpeluang besar untuk mengunci satu tiket ke babak 16 besar menyusul Spanyol, bila mampu mengambil tiga poin penuh atas Iran. Begitu pula sebaliknya dengan Young Melli. Inggris dan Iran sama memuncaki klasemen Grup C dengan kemasan tiga poin dan hanya beda margin gol.

“Saya pikir Iran adalah tim yang kuat untuk dilawan. Mereka punya kualitas, jadi kami harus fokus mulai sekarang untuk persiapan melawan Iran. Kami sangat senang karena sudah memainkan pertandingan bagus,” jelas Garry.

Iran sendiri sudah menyatakan tidak gentar untuk menghadapi Michael Golding cs, setelah sebelumnya sukses menaklukkan Tim Sama di JIS.

“Itu pertandingan yang luar biasa, kami harus terus memainkan penampilan kami seperti biasa, menerapkan strategi, juga filosofi. Inggris menang, tidak masalah,” papar Pelatih Iran Hossein Abdi.

“Di titik ini, kami harus berusaha keras, mencetak gol, dan Insya Allah kami akan menampilkan performa terbaik. Intinya, hal pertama yang saya pikirkan adalah kesehatan pemain, kedua performa terbaik, dan ketiga hasilnya,” tegas Hossein.

Pria berusia 56 tahun itu mengungkapkan para pemainnya mulai dilatih kedisiplinan dan filosofi bekerja keras melalui push-up. Salah satu momen menarik terjadi ketika para pemain Iran mencetak gol dan mendatangi Hossein untuk melakukan push up.

“Bekerja dengan saya sangat keras, tetapi sangat menyenangkan. Saat ini, semua pemain sudah menyadarinya. Jadi mereka memanggil saya dan mengajak push up,” kata Hossein.

Brasil Fokus Kaledonia Baru

Tiga jam sebelum laga Inggris versus Iran, JIS akan menyajikan laga Brazil kontra Kaledonia Baru yang berlangsung Selasa sore mulai pkl 1600 WIB.

Pelatih Brasil Phelipe Leal saat memimpin latihan timnya di Stadion Madya, Jakarta, Senin (13/11) mengatakan, pasukannya sangat fokus untuk mendulang poin penuh dari Kaledonia Baru.

“Pertandingan dimulai dengan skor 0-0 dan selama perjalanannya Brasil akan main dengan penampilan terbaik dan fokus,” tekad Leal.

“Kami akan coba keluarkan semua kemampuan untuk menang dan faktor kedua itu situasional. Pemain harus main tanpa beban dan hormat penuh ke lawan. Kami akan coba besok,” tambahnya.

Mengenai kemungkinan untuk merotasi pemain, pelatih berusia 36 tahun itu mengatakan masih menunggu hasil latihan terakhir untuk menentukan formasi pasukannya.

“Namun tidak menutup kemungkinan untuk beberapa pergantian, tapi (rotasi ini) bukan cuma lawan Kaledonia Baru. Sebab kami bermain di turnamen, jadi harus stabil dalam menunjukkan kekuatan penuh,” dalih Leal. (m08/ant/pssi)

  • Bagikan