55 Tahun Yaspendhar, Mencetak Generasi Berkualitas

  • Bagikan

MEDAN (Waspada) : Memperingati HUT ke-55 Yayasan Pendidikan Harapan (Yaspendhar) menggelar berbagai kegiatan bakti sosial seperti donor darah, sunatan masal, penyantunaan anak yatim dan sebagainya.

Kegiatan yang digelar di Kampus 2 Harapan Jalan Karya Wisata Ujung, Jumat (4/2) turut di Hadiri Wakil Gubernur Sumatera Utara yang juga Ketua Umum Ikatan Abiturien Yaspendhar (IAY), Musa Rajekshah, para pengurus Yaspendhar Prof. Dr. Amrin Saragih, Ph.D, MA, Ir. H. Alwin Sitorus, M.Si, Ir. H. Amal Bakti Pulungan, MM, dr. Hj. Dewi Raja Syahnan, Sp.THT, para pengawas, Ketua Umum Yaspendhar Dr. Tapi Rondang Nibulan,SE.,M.Si, sivitas akademikan Universitas Harapan, para kepala sekolah, wakil kepala sekolah dan guru-guru di lingkungan Yaspendhar.

Dalam sambutannya Wagubsu yang juga Ketua IAY Musa Rajekshah merasa bangga menjadi salah satu alumni Yaspendhar sebagai salah satu sekolah terbaik di Sumatera Utara yang telah banyak melahirkan alumni yang berhasil dalam berbagai bidang baik di unsur pemerintahan, swasta bahkan saat ini dirinya di amanahkan menjadi Wakil Gubernur Sumatera Utara.

Wagubsu mengapresiasi Yaspendhar yang telah berkontribusi melahirkan generasi penerus yang berkualitas khususnya di Sumut sejak 55 tahun lalu. “Yaspendhar dan sekolah-sekolah lainnya di Sumut harus terus mampu membarikan sumbangsihnya kepada bangsa dan negara ini dalam mencetak dan mendidik generasi penerus yang berkualitas,” ujarnya.

Pembina Yaspendhar Ir. H. Amal Bakti Pulungan, MM mengatakan, 55 tahun yang lalu Yaspendhar dirikan dengan tujuan agar anak-anak di kota Medan memiliki tempat belajar yang baik dengan nuasa Islam yang modern.

Saat ini menurutnya, banyak alumni Yaspendhar yang telah berhasil di berbagai sektor yang tentunya sangat membanggakan kita semua mengingat tantang dunia pendidiakan ke depan yang semakin berat.

“Kita berharap hal ini bisa dijawab dengan mendidik anak didik kita yang handal disamping mempersiapkan tenaga-tenaga pendidik yang berkualitas termasuk infrastruktur. Karena pesaingan semakin berat dengan lahirnya lembaga pendidikan sejenis tentunya ini menjadi suatu tantangan sekaligus juga peluang bagi kita karena Yapendhar mempunya nilai tambah yang berbeda yang mempunyai keunggulan komperatif dan kompetitif di bandingan lembaga pendidikan lain,” ujarnya.

Sementara itu Ketua Umum Yaspendhar Dr. Tapi Rondang Nibulan,SE.,M.Si menyampaikan terima kasih kepada Wagubsu dan IAY beserta rimbongan yang berkesempatan hadir pada HUT ke-55 Yaspendhar ini.

” Kehadiran Wagubsu menjadi sebuah kebangaan bagi Yaspendhar dan diharapkan ini dapat motivasi para guru dan keluarga besar Yaspendhar dalam rangka mendidik generasi muda yang handal,” ujarnya. (h02)

  • Bagikan