Anggota DPRD Sumut H. Azmi Yuli Sitorus, SH MSP Siap Benahi Infrastruktur Di Sergai

  • Bagikan

MEDAN (Waspada): Anggota DPRD Sumut H. Azmi Yuli Sitorus, SH, MSP menegaskan, dirinya siap membenahi infrastruktur jalan provinsi di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai).

“Ini sesuai komitmen saya untuk melaksanakan  program pembangunan  yang akan saya kerjakan di Dapil Sumut IV ini,” kata Azmi kepada Waspada, Kamis (10/3).

Anggota dewan dari Fraksi Gerindra ini merespon hasil reses II Masa Persidangan Tahun III 2021-2022  di Dusun I  Desa Lubuk Cemara Kecamatan Perbaungan, Sergai), Selasa (8/3).

Acara dihadiri anggota DPRD Sergai  Fraksi Gerindra James Hotlan Pangaribuan, Ketua Puja Kesuma Sergai Faridah Hanum, Cakades Nomor urut 2  Lubuk Cemara, tokoh Agama, Masyarakat dan para tamu undangan lainnya.

Pada sambutannya, H Azmi Yuli Sitorus memaparkan tentang wilayah kerjanya di Dapil Sumut IV, yaitu Sergai dan Tebing Tinggi.

Dia mengatakan, terdapat 17 Kecamatan di Sergai di antaranya 237 Desa dan 6 Kelurahan jadi jumlahnya ada 243, sedangkan di Tebing Tinggi 5 Kecamatan terdiri atas 35 Kelurahan.

Lanjutnya, pada wilayah kerjanya, Azmi memenuhi janji politik, dengan telah membenahi infrastruktur jalan serta memberikan bantuan bibit padi, jagung dan lainnya pada bidang pertanian.

Azmi Sitorus juga menyebutkan, dirinya sempat berbincang dengan Bupati Sergai H Darma Wijaya sebelum pengesahan APBD Sergai tahun 2022.

Disebutkan, di masa kepemimpinan beliau telah melaksanakan pembangunan jalan lingkungan dan Jalan Usaha Tani Kabupaten di Sergai.

“Adapun untuk pembangunan jalan di Provinsi, sayalah yang  mengajukan,” sebutnya.

 Dituturkannya, anggaran APBD Provsu tahun ini sekitar Rp 200 miliar yang telah dikucurkan melalui dirinya selaku anggota DPRD Sumut Fraksi Gerindra.

Dana ini akan dimanfaatkannya untuk pembangunan sarana infrastruktur di Kabupaten Sergai, seperti untuk pembangunan jalan di Pantai Cermin dan tembus hingga ke Bandar Khalifah.

Hal ini sesuai komitmen untuk melaksanakan  program pembangunan  yang akan dikerjakan di Dapil Sumut IV.

“Saya juga telah merealisasikan untuk pembangunan jalan lingkungan serta Jalan Usaha Tani yang akan dikerjakan beberapa bulan ke depan di Kabupaten Sergai serta kawasan kumuh yang sudah terprogram dan berkordinasi dengan  dengan Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim), “ pungkas Azmi Sitorus.

Pembangunan Rumah Ibadah

Lanjutnya, dan pihaknya juga akan membantu pembangunan rumah ibadah serta rumah sekolah untuk sarana pendidikan.

“Jadi saya berharap masyarakat segera usulkan untuk pembangunan tersebut, dan kalau tidak ditanggapi di Kabupaten, kita akan paralelkan pada APBD Provsu, ” tutup Azmi Sitorus.

Dan mengakhiri acara tersebut juga diisi berupa Tausiyah yang disajikan oleh Ustad Rifai atau sering dipanggil Aliando, berupa ceramah agama diiringi dengan cerita yang lucu dan jenaka, sehingga menambah semarak acara reses tersebut, serta pemberian sembako berupa minyak goreng dan lainnya.(cpb)

  • Bagikan