Bupati Zahir Dan Baznas Bantu Bedah Rumah

  • Bagikan

  BATUBARA (Waspada): Program bedah rumah terus bergulir dilakukan Pemkab Batubara bekerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

  Kali ini bantuan bedah rumah (RTLH) diberikan kepada Safriah 40, warga Dusun Kuala Sipare, Desa Medang, Kecamatan Medang Deras.

  Bantuan tersebut diberikan langsung Bupati Batubara Ir. H. Zahir, M.AP., bersama Plt. Ketua Baznas, Fadli didampingi Camat Medang Deras dan Pj. Kepala Desa Medang, Selasa (27/9).

Bupati Zahir Dan Baznas Bantu Bedah Rumah

Program bedah rumah ini sebagai bentuk komitmen dan bukti kepedulian Pemerintah Kabupaten Batubara kepada masyarakat, terutama dalam memenuhi tempat tinggal bernaung hidup dari kondisi tidak/kurang layak menjadi layak huni.

“Ini bukti kepedulian Pemerintah Kabupaten Batubara terhadap masyarakat.Setelah selesai dibangun nantinya untuk dijaga dan dirawat secara baik,” sebut Bupati, Zahir di sela- sela memberikan bantuan bedah rumah.

  Dirinya berharap bantuan bedah rumah bermanfaat bagi warga dan dapat dijaga dengan baik, jangan sampai cepat rusak. Sebab melalui program ini, kondisi rumah warga yang kurang layak huni menjadi lebih layak, nyaman dan sehat untuk ditempati.

  Setelah itu Bupati Zahir melihat kondisi rumah warga yang berada di Desa Kuala Sipare. Jika ada rumah yang tidak layak huni agar segera melaporkan kepada kepala desa. Tujuannya agar bisa didata dan diberikan bantuan.

Amanah Bupati

Sebelumnya Bupati Zahir memberikan bantuan bedah rumah kepada Maimunah 77 warga lanjut usia Lingkungan III Kelurahan Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi melalui program bedah rumah Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) sebesar Rp15 juta.

Plt Lurah Labuhan Ruku, Zainal Abidin, SPd menyerahkan bantuan paket sembako Bupati Batubara, Ir. H.Zahir, M.AP kepada lansia warga asal Tanjungtiram yang pindah ketempat keluarganya di Labuhan Ruku.Waspada/Iwan Has
Plt Lurah Labuhan Ruku, Zainal Abidin, SPd menyerahkan bantuan paket sembako Bupati Batubara, Ir. H.Zahir, M.AP kepada lansia warga asal Tanjungtiram yang pindah ketempat keluarganya di Labuhan Ruku.Waspada/Iwan Has

  Bantuan tersebut diserahkan Plt Kelurahan Labuhan Ruku Zainal Abidin, SPd bersama Kepala Lingkungan Juanda. Rumah Maimunah kini telah direhab dan ditempati menjadi rumah layak huni.

  “Disini kami menyampaikan amanah Bupati Zahir untuk menyerahkan bantuan dana rehab rumah kepada Maimunah warganya yang lanjut usia. Sekaligus menyampaikan teimakasihnya kepada bupati yang telah memperhatikan dan peduli terhadapnya merehabilitasi rumah panggung ditempatinya hingga kondisi kini menjadi layak huni, “ujar Plt Lurah Zainal Abidin, SPd didampingi Kepling Juanda.

  Selain itu menyerahkan bantuan paket sembako dari Bupati Batubara kepada warga lansia berasal dari Desa Kampung Lalang Kecamatan Tanjungtiram yang pindah ke Labuhan Ruku.

  “Amanah bupati ini jauh hari sebelumnya telah saya serahkan kepada Rubiah 76 warga lansia asal Tanjungtiram yang pindah ketempat keluarganya di Lingkungan V Labuhan Ruku bersama Kasi PMD Kelurahan, Bambang dan Kepling Iik,” ujar Zainal menambahkan, Rabu (28/9).(a.18)

 

  • Bagikan