DPD II Golkar Pidie Salurkan Rapid Tes Antigen

  • Bagikan
Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Pidie, T Saifullah, TS menyerahkan bantuan rapid tes antigen yang diterima langsung oleh Kadis Kesehatan Kabupaten Pidie dr Arika Husnayanti Aboebakar di ruang kerjanya, Selasa ( 10/1).Waspada/Muhammad Riza
Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Pidie, T Saifullah, TS menyerahkan bantuan rapid tes antigen yang diterima langsung oleh Kadis Kesehatan Kabupaten Pidie dr Arika Husnayanti Aboebakar di ruang kerjanya, Selasa ( 10/1).Waspada/Muhammad Riza

SIGLI (Waspada): Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar , Kabupaten Pidie T Saifullah, TS, bersama pengurus menyerahkan bantuan rapid test antigen kepada Dinas Kesehatan setempat, Selasa (10/1) siang.

Bantuan itu diterima langsung Kadis Kesehatan Kabupaten Pidie, dr Arika Husnayanti Aboebakar,SpOg, (K), berlangsung di ruang kerja Kadiskes Pidie.

Dinas Kesehatan Kabupaten Pidie mendapat bantuan antigen dari Parpol yang dipimpin Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia, Airlangga Hartarto, itu dengan rincian antigen Almed sebanyak 217, dan Antigen Humaris 144.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar , Kabupaten Pidie T Saifullah, TS menyampaikan bantuan rapid test antigen yang diserahkan untuk Dinkes Pidie, ini merupakan bantuan dari Ketua Umum Partai Golkar yang diserahkan melalui Ketua DPD I Partai Golkar, Provinsi Aceh Drs. H Teuku Muhammad Nurlif, SE dan selanjutnya diteruskan pihaknya kepada masyarakat Pidie melalui Dinkes Pidie agar bisa digunakan untuk membantu masyarakat dalam pemeriksaan kesehatan secara gratis atas pandemi covid-19.

Konon lagi sekarang ada sebanyak 174 orang pengungsi Rohinya yag ditampung di bekas gedung Panti Asuhan Mina Raya, Kecamatan Padang Tiji. “Kami rasa ini dapat digunkan untuk memeriksa kesehatan para pengungsi Rohinya,” pungkasnya.

Kadis Kesehatan Kabupaten Pidie,dr Arika Husnayanti Aboebakar, SpOg (K), mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto yang telah membantu mengirimkan rapid tes antigen. Bantuan itu kata dia, sangat bermanfaat untuk masyarakat.” Dalam waktu dekat ini, bantuan rapid tes antigen Partai Golkar, ini akan digunakan untuk menskrining pengungsi Rohingya yang ada di Padang Tijie,” pungkasnya.(b06)

  • Bagikan