Waspada.id Raih Penghargaan Dari LPDS-Dewan Pers

  • Bagikan
Plakat penghargaan untuk Waspada.id dari LPDS-Dewan Pers. Waspada/Dedi Sahputra
Plakat penghargaan untuk Waspada.id dari LPDS-Dewan Pers. Waspada/Dedi Sahputra

MEDAN (Waspada): Waspada.id menerima penghargaan berupa plakat dari Lembaga Pers dr Soetomo-Dewan Pers terkait “Judul Menarik Tanpa Clickbait”.

Plakat penghargaan dari LPDS-Dewan Pers ini diterima Penanggungjawab Waspada.id Dedi Sahputra, Rabu (25/1).

“Alhamdulillah meski baru berusia 3 tahun, Waspada.id telah meraih penghargaan dari lembaga pers yang mumpuni bersama Dewan Pers. Semoga ke depan lebih baik lagi,” demikian Wakil Pemimpin Redaksi Waspada.id Edward Thahir.

Sementara Redaktur Pelaksana Waspada.id Rizaldi Anwar menceritakan penghargaan ini berawal dari riset fenomena clickbait yang dilakukan oleh LPDS.

“Agustus tahun lalu, salah seorang periset mengirim enam daftar pertanyaan soal penerapan clickbait yang kian marak digunakan oleh situs berita online,” ungkap Rizaldi.

Menurut Rizaldi, Waspada.id tetap kukuh mempertahankan visi dari induknya Waspada Group, yakni Harian Waspada yang berdiri sejak 1947 lalu. “Penerapan clickbait terkesan menghalalkan segala cara untuk meraih viewer. Kita khawatir media online akan tergerus atau sama saja dengan media sosial jika menerapkan strategi ini. Apalagi kita seperti membohongi publik, di mana judul berbeda dengan isi,” demikian Rizaldi secara singkat.(m14)

  • Bagikan