Camat Rantobaek Jadi Khatib Jumat

  • Bagikan
Camat Rantobaek Jadi Khatib Jumat
Camat Rantobaek Sopian, SAg tampil sebagai khatib Jumat di Masjid Al Akhyar, Desa Manasik, Kec. Rantobaek, Kab. Mandailing Natal.Waspada.id/Ist

MADINA (Waspada): Sejumlah jamaah terlihat tersentuh mendengar khutbah di Masjid Al Akhyar, Desa Manasik, Kec. Rantobaek, Kab. Mandailing Natal, Jumat (16/3).

Camat Rantobaek Sopian, SAg tampil sebagai khatib Jumat, mengajak jamaah untuk meningkatkan keimanan dan memperbanyak beramal shaleh.

“Mau pangkat apa pun, mau serendah apa pun ekonominya, tapi Allah sudah menjamin sebaik-baik bentuk,” ujar Camat Rantobaek alumni Sekolah Tinggi Agama Islam Tapanuli (STAIT) Padangsudumpuan, Fakultas Hukum/Syariah jurusan Ahlus Syakhsyiyah, bidang pidana dan perdata.

Sebegitu hebatnya manusia diciptakan, lanjut dia, dengan gagah perkasa, dengan cantiknya perempuan, dengan jabatan yang tinggi, kuasa dan kepemimpinannya, dengan hebatnya banyak manusia mungkin menjadi panutan, tapi ketika Allah mencabut nyawanya, maka terjadilah serendah-rendah dan sehina-hinanya dalam pandangan Allah.

“Kecuali manusia yang bagaimana? Manusia yang menjalankan perintah Allah SWT sesuai surah At Tin ayat 6: kecuali orang-orang beriman dan beramal shaleh,” ujar Camat Rantobaek Sopian, SAg alumni STAITA tahun 2001, lulus cumlaude dengan IPK 3,85.

Selain menjadi khatib Jumat, Camat Rantibaek Sopian, SAg juga sering menjadi imam di sejumlah masjid saat melaksanakan pemantauan di wilayahnya.
(irh)

  • Bagikan