Karantina Pertanian TBA Lepas Ekspor Senilai Rp46 Miliar Ke 14 Negara

  • Bagikan

TANJUNGBALAI (Waspada) : Badan Karantina Pertanian RI kembali melepas ekspor sejumlah komoditi yang dilaksanakan serentak di seluruh UPT Badan Karantina Pertanian seluruh Indonesia.

Karantina Pertanian Tanjungbalai Asahan tidak ingin melewatkan kesempatan untuk melaksanakan kegiatan pelepasan ekspor melalui Pelabuhan Internasional Teluknibung Kota Tanjungbalai. Sepanjang bulan April 2022 ini, Karantina Pertanian TB Asahan telah menggelar pelepasan ekspor dengan volume 3,1 jt ton dari berbagai macam komoditas, seperti kelapa sawit dan turunannya, kelapa parut, alpukat, sapu lidi, kambing, domba, dan lainnya.

“Nilai ekspor ini sebesar 46 miliar rupiah lebih. Pertumbuhan ekspor pada triwulan pertama di tahun 2022 masih dalam tren positif, sehingga masih besar kesempatan kita untuk meningkatkan ekspor produk pertanian,” kata Pimpinan Karantina Pertanian TB Asahan, Sudiwan Situmorang SP MP kepada Waspada, Kamis (7/4).

Atas pencapaian itu, Sudiwan berterima kasih kepada seluruh stakeholder pengguna jasa, eksportir, juga para mitra pendukung yang terus berkontribusi meningkatkan nilai ekspor dan ekonomi di seluruh wilayah kerja Karantina Pertanian TB Asahan.

“Karantina Pertanian TB Asahan akan terus berupaya maksimal memfasilitasi dan memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh stakeholder,” tutup Sudiwan Situmorang SP, MP.

Selain pelepasan ekspor, kegiatan ini juga menjadi ajang ramah tamah antara seluruh personel Karantina Pertanian TB Asahan dengan instansi terkait dan pengguna jasa Karantina Pertanian. (A21/A22)

Keterangan foto: Pimpinan Karantina Pertanian TB Asahan Sudiwan Situmorang SP MP saat pelepasan komoditi ekspor bersama eksportir dan instansi terkait.Waspada/Rasudin Sihotang

  • Bagikan