Perayaan HUT RI Di Ruhul Qurani

“Cinta Tanah Air Sebagian Dari Iman”

  • Bagikan
Dayah Ruhul Qurani (RQ) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT)  yang ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Aceh Barat, Kamis (17/8).(Waspada/Ist)
Dayah Ruhul Qurani (RQ) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT)  yang ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Aceh Barat, Kamis (17/8).(Waspada/Ist)

ACEH BARAT (Waspada): Pada 17 Agustus 2023 kemarin, Dayah Ruhul Qurani (RQ) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT)  yang ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia  dengan melaksanakan upacara pengibaran bendera merah putih. Selain itu, HUT RI di RQ juga dimeriahkan dengan berbagai perlombaan positif yang diikuti dengan antusias oleh para santri. 

Pembina upacara yang juga kepala Madrasah Aliyah RQ  Ust. Muhammad Yasin Jumadi, Lc.kepada Waspada.id Jumat (18/8) mengatakan, bahwa ulang tahun kemerdekaan ini diadakan sebagai bentuk ekspresi rasa cinta tanah air, di mana cinta tanah air itu merupakan teladan dari Nabi Muhammad Saw yang bernilai ibadah. 

Dayah Ruhul Qurani kita belajar dan mendalami ilmu agama, di mana agama dahulu merupakan modal para pahlawan, para syuhada, para pejuang kemerdekaan untuk mengusir para penjajah. Misalnya, Hadratusy Syaikh KH. Hasyim Asy’ari menggerakkan rakyat dengan fatwa jihad dan resolusi jihadnya. Beliau juga mengatakan bahwa cinta tanah air itu sebagian dari iman. Bung Tomo menggerakkan masyarakat dengan pekikan takbirnya.

Di Aceh sendiri, semangat mengusir penjajah adalah jihad fi sabilillah, salah satunya tampak dari makna-makna yang terkandung dalam Hikayat Prang Sabi,’’ katanya. Sementara,  ketua panitia pelaksana upacara Ust. Zahri Fuad, MA menjelaskan, perayaan HUT RI ini kita meriahkan dengan berbagai lomba positif, seperti lomba rangking 1, lomba menulis berita, lomba menulis puisi dan opini tentang kemerdekaan, lomba tarik tambang, dan lainnya. 

“Semua perlombaan ini kita adakan untuk membangun kekompakan para santri dan mengasah kecerdasannya, sehingga dalam memperingati HUT RI ini kita bisa mengenang jasa para pahlawan, memikirkan masa depan bangsa Indonesia, sekaligus menjadi ajang yang seru, meriah, bermanfaat, menarik dan insyaAllah dinantikan kembali,” ujar Ust. Fuad.

Pimpinan Dayah Ruhul Qurani Tgk. H. Kamil Syafruddin, Lc. Dpl, bahwa kegiatan memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia merupakan momentum yang sangat penting dalam pendidikan di Dayah, “InsyaAllah setiap tahun kita akan selalu memperingati HUT RI ini dengan sebaik mungkin, dan tentunya kita harap tahun depan bisa semakin baik lagi”.(b22

  • Bagikan