16 Kecamatan Terdampak Banjir Di Aceh Utara, Lhoksukon Masih Terendam

  • Bagikan

LHOKSUKON (Waspada): Sampai hari ke 10 banjir Aceh Utara sejumlah kecamatan masih terendam, Senin (10/10). Warga Kecamatan Lhokseumawe dan 15 kecamatan lain terdampak banjir, akibat meluapnya sejumlah sungai.

16 Kecamatan Terdampak Banjir Di Aceh Utara, Lhoksukon Masih Terendam
Warga melintas Jalan Kota Lhoksukon – Lapang di kawasan Gampong Mancang, Kecamatan Lhoksukon yang masih terendam banjir, Senin (10/10). (Waspada/Zainal Abidin)

Kecamatan Lhoksukon merupakan salah satu kecamatan yang masih dikepung banjir. Diantaranya, pemukiman warga di Gampong Mancang. Warga jalan lintas Kota Lhoksukon – Lapang tersebut masih terendam banjir.

Dari informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Utara, kawasan yang terdampak banjir masing-masing, Kecamatan Pirak Timu, Matangkuli, Cot Gire, Lhoksukon, Tanah Luas, Samudera dan Kecamatan Nisam.

16 Kecamatan Terdampak Banjir Di Aceh Utara, Lhoksukon Masih Terendam

Kecamatan lain yang terdampak banjir Kecamatan Paya Bakong, Muara Batu, Geuredong Pase, Langkahan, Dewantara, Sawang, Banda Baro, Kuta Makmur, dan Kecamatan Baktiya.(b08)

  • Bagikan