Indonesia Siap Lawan Siapa Saja Di Semifinal

  • Bagikan
Indonesia Siap Lawan Siapa Saja Di Semifinal
PEMAIN Timnas Indonesia Dendy Sulistyawan (kedua kiri) bersama rekan setimnya merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Timnas Filipina dalam laga lanjutan Grup A Piala AFF 2022 di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Senin (2/1) malam. Antara

MANILA (Waspada): Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022 sebagai runner-up Grup A usai menang 2-1 atas Filipina pada laga teakhir fase grup di Stadion Rizal Memorial Manila, Filipina, Senin (2/1) malam.

Hasil itu membuat Timnas Indonesia berpeluang bertemu tim tangguh Vietnam yang untuk sementara memimpin klasemen Grup B. Grup B sendiri baru akan menuntaskan laga terakhir fase grup pada Selasa (3/1).

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menegaskan bahwa skuadnya siap melawan tim mana saja pada babak semifinal Piala AFF 2022. “Kami tidak menghindari tim terbaik yang menjadi lawan Indonesia,” ujar Shin.

Menurut juru taktik asal Korea Selatan itu, dia dan anak-anak asuhnya siap melawan kesebelasan yang melaju dari Grup B. Di Grup B, tinggal tiga tim yang kini berebut jatah ke semifinal. Selain Vietnam (peringkat satu, tujuh poin, selisih gol +9), ada Singapura (peringkat dua, tujuh poin, selisih gol +3) dan Malaysia (peringkat ketiga, enam poin dan selisih gol +3).

“Saya sama sekali tidak peduli mau berjumpa dengan Vietnam, Singapura atau Malaysia. Itu karena kami memang pasti akan bersua dengan tim kuat di semifinal maupun final,” tuturnya.

Dalam jalannya laga melawan tuan rumah Filipina, Indonesia berhasil unggul 2-0 atas pada babak pertama. Gol keunggulan Indonesia itu diciptakan Dendy Sulistyawan pada menit ke-21 setelah memanfaatkan assist lemparan Pratama Arhan.

Sebelum turun minum, Marselino Ferdinan menggandakan kedudukan jadi 2-0 pada menit ke-43 setelah menerima operan pendek Saddil Ramdani. Pada babak kedua Indonesia terus menggempur pertahanan The Azkals guna mendapatkan banyak gol pada laga ini, namun gagal.

Tim Merah Putih bisa mendominasi permainan dan serangan, namun final pass yang jadi peluang Indonesia kerap patah di lini [ertahanan tuan rumah.

Dua pemain langsung dimasukkan Shin Tae-yong pada menit ke-59. Witan Sulaeman digantikan Yakob Sayuri dan Saddil Ramdani digantikan Egy Maulana Vikri. Perubahan taktik dilakukan Indonesia, Yakob Sayuri bermain di sisi kiri serangan, sedangkan Egy di kanan.

Egy membuang peluang Indonesia pada menit ke-67. Setelah mendapat operan Dendy, tendangan kaki kiri Egy ke tiang kanan gawang FZilipina terlalu melebar.

Kiper pengganti Syahrul Trisna membuat penyelamatan gemilang dengan mementahkan tendangan kaki kanan Reyes dari jarak dekat pada menit ke-78.

Filipina berhasil membobol gawang Indonesia pada menit ke-83 lewat sundulan Sebastian Rasmussen yang memanfaatkan umpan silang Stephan Schrock dari sisi kiri.

Pada menit ke-86 Indonesia dalam posisi dua lawan satu dengan pemain Filipina setelah Ricky Kambuaya dan Ilija Spasojevic melawan satu pemain belakang lawan.

Akan tetapi Kambuaya yang memegang bola tidak mengoper kepada Spasojevic yang dalam posisi kosong di sisi kiri. Kambuaya akhirnya kehilangan bola, termasuk Indonesia yang juga kehilangan peluang gol.

Indonesia mendapatkan sejumlah peluang emas pada sisa laga, namun tidak membuahkan gol. Tanpa tambahan gol, Indonesia menang 2-1 atas Filipina dan lolos ke semifinal Piala AFF 2022 dengan status sebagai runner-up Grup A.

Gelar juara grup sendiri diraih Thailand yang di laga terakhir meraih kemenangan besar atas Kamboja dengan skor 3-1.

Kamboja yang butuh kemenangan agar bisa memastikan tiket semifinal Piala AFF 2022 memberikan perlawanan sengit pada Thailand. Babak pertama berjalan alot dan Thailand kesulitan mencetak gol.

Tim Gajah Perang baru bisa mencetak gol pertama pada masa injury time babak pertama. Gol Thailand dicetak oleh Teerasil Dangda lewat eksekusi penalti.

            Unggul satu gol di babak pertama membuat Thailand lebih percaya diri saat tampil di awal babak kedua. Hasilnya, pemain pengganti Sumanya Purisai sukses membobol gawang Kamboja setelah memaksimalkan umpan Sarach Yooyen. Thailand memimpin 2-0 di menit ke-50.

Walaupun tertinggal dua gol, Kamboja belum menunjukkan penurunan semangat. Mereka berhasil mencetak gol balasan di menit ke-68. Gol ini berawal dari pergerakan Sa Ty, ia lalu mengirim umpan pada Sieng Chanthea. Pemain bernomor punggung sembilan itu melakukan satu kali gerak tipu sebelum melepaskan tembakan keras yang tidak bisa dibendung oleh kiper Thailand, Kittipong Phuthawchueak.

Gol tersebut membuat Kamboja makin bersemangat menekan Thailand. Thailand juga tak memutuskan bertahan melainkan terus bermain terbuka demi mencari gol ketiga.

Teerasil Dangda akhirnya sukses menghadirkan gol ketiga di menit ke-90. Teerasil Dangda melepaskan tembakan kaki kanan mendatar yang membuat kiper Kamboja tak mampu menjangkau bola. (m18/ant/cnni)

Klasemen Grup A

Thailand*        4 3 1 0 13-2     10

Indonesia*      4 3 1 0 12-3     10

Kamboja          4 2 0 2 10-8     6

Filipina            4 1 0 3 8-10     3

Brunei             4 0 0 4 2-22     0

  • Bagikan