Achyar Pimpin Muhammadiyah Sergai

  • Bagikan
Achyar Pimpin Muhammadiyah Sergai
Ketua PD Muhammadiyah Sergai terpilih periode 2022-2026 Achyar SH,MSP bersama seluruh anggota Formatur usai Musda ke 4 Muhammadiyah Sergai, Sabtu (18/9) malam di Desa Suka Sari Kec.Pegajahan. (Waspada/Ist)

PEGAJAHAN (Waspada): Achyar SH, MSP berhasil meraih suara terbanyak pada musyawarah daerah (Musda) ke-4 Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Serdang Bedagai (Sergai) yang digelar, Sabtu (18/3) kemarin di Desa Suka Sari Kec.Pegajahan

Dengan meraih suara terbanyak dari 13 calon pimpinan daerah yang dipilih sehingga Achyar dipercaya memimpin Muhammadiyah Sergai untuk periode 2022-2026, sekaligus Ketua Formatur.

Adapun perolehan suara pada Musda Muhammadiyah Sergai untuk 13 calon pimpinan daerah yakni Achyar, SH, MSP meraih 74 suara, Ahmad Zaki 68 suara, Sugiarno 62 suara, Syafruddin 62 suara , Dedy Prayogi 60 suara, Muis Kuswari 54 suara, Abdul Malik 53 suara, Iqbal Al Kindi 53 suara, Anhar 50 suara, Jairan meraih 50 suara, Kariman meraih 48 suara, Mayendra 48 suara, serta Muhklis Koto meraih 48 suara, dengan jumlah pemilih 101 dari 103 pemilih.

Ketua PD Muhammadiyah Sergai terpilih Achyar kepada Waspada.id, Minggu (19/3) menyampikan harapannya ke depan yang ingin membawa Muhammadiyah lebih baik lagi setelah dirintis oleh pendiri-pendiri Muhammadiyah di Sergai sebelumnya yang luar biasa.

Dirinya juga lanjut Ketua PDM terpilih, memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh pengurus Muhammadiyah dari seluruh tingkatan yang telah memberikan dukungan dan amanah terhadap dirinya.

Ketua PDM terpilih juga masih berharap seluruh dukungan tersebut dalam menjalankan amanah organisasi Muhammadiyah ke depan untuk membawa Muhammadiyah yang lebih baik.

“Wabilkhusus untuk Ketua PD Muhammadiyah yang lama Pak Jairan dan akan meneruskan dakwah-dakwah keumatan serta dapat bekerja sama membangun kemitraan dengan Pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang religius,” sebut Achyar.

Penyusunan kepengurusan PD Muhammadiyah lanjut Achyar, melalui mekanisme rapat Formatur setelah keluar SK dari PW Muhammadiyah Sumut, hasil rapat formatur awal menetapkan Ketua PDM Sergai Achyar, Sekretaris Syafruddin Panjaitan dan Bendahara Ahmad Zaki.

Pembukaan Musda Muhammadiyah Sergai langsung dibuka Ketua dan Sekretaris PW Muhammadiyah Sumut, Prof Hasyim Syah, MA dan DR. Ihsan Rambe, juga dihadiri Kakan Kemenag Sergai H Zulkifli Sitorus, Bupati Sergai diwakil Asisten III H Kaharuddin, Ketua DMI Sergai H Darwis Rambe, perwakilan Kodim 0204 Deliserdang dan Polres Sergai serta undangan lainnya. (a15)

  • Bagikan