Hari Terakhir Jabat Bupati DS, Yusuf Siregar Lantik 89 ASN

  • Bagikan
BUPATI Deliserdang HMA Yusuf Siregar didampingi Sekdakab Deliserdang H.Timur Tumanggor, S.Sos, M.AP, memberi ucapan selamat kepada H.Ibnu Hajar yang dilantik menjadi Camat Tanjungmorawa di Aula Cendana lantai II Kantor Bupati Deliserdang, Senin (22/4). (Waspada/Khairul K Siregar/B)
BUPATI Deliserdang HMA Yusuf Siregar didampingi Sekdakab Deliserdang H.Timur Tumanggor, S.Sos, M.AP, memberi ucapan selamat kepada H.Ibnu Hajar yang dilantik menjadi Camat Tanjungmorawa di Aula Cendana lantai II Kantor Bupati Deliserdang, Senin (22/4). (Waspada/Khairul K Siregar/B)

LUBUKPAKAM (Waspada) : Menjelang berakhirnya masa jabatannya, Bupati Deliserdang HMA Yusuf Siregar mengambil sumpah janji dan melantik 89 Aparatur Sipil Negara untuk mengisi jabatan Administrator, Pengawas, Kepala UPT Puskesmas dan Fungsional lingkungan Pemkab Deliserdang di Aula Cendana lantai II Kantor Bupati Deliserdang, Senin (22/4)

Dalam bimbingan dan arahannya, Bupati mengatakan pengambilan sumpah janji dan pelantikan ini merupakan salah satu bagian perputaran roda organisasi yang bertujuan untuk pembinaan kapasitas kelembagaan serta pengembangan karir Aparatur Sipil Negara.

Terpilihnya para ASN sebagai pejabat Administrator, Pengawas, Kepala UPT Puskesmas dan Fungsional merupakan hasil dari proses pemilihan yang telah melalui berbagai rangkaian serta proses pertimbangan dan evaluasi yang matang serta penilaian objektif oleh dasar penempatan ASN yang memiliki pengalaman, potensi dan integritas serta beberapa indikator lainnya untuk ditugaskan pada posisi dan jabatan tertentu sesuai kebutuhan organisasi.

Oleh karena itu, ia berharap para ASN yang dilantik untuk melanjutkan dedikasi dan loyalitas dimanapun ditempatkan, tidak hanya itu kerahkan kemampuan dalam melaksanakan tugas dengan baik untuk mendukung pembangunan di Kabupaten Deliserdang yang selaras dengan visi misinya yakni mewujudkan Deliserdang yang maju dan sejahtera dengan masyarakatnya yang religius dan rukun dalam kebhinekaan.

Ia juga berpesan untuk terus menerapkan nilai-nilai dasar ASN berakhlak yaitu berorientasi pelayanan, akuntable, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif di lingkungan Pemkab Deliserdang serta dapat menghadirkan inovasi dan memberikan dampak besar dalam organisasi sehingga ASN di Kabupaten Deliserdang mampu mewujudkan upaya citra yang baik yaitu bangga melayani bangsa.

Dijelaskannya, pelantikan ASN ini melalui proses sangat panjang karena adanya Peraturan yang mengamanatkan setiap Kepala Daerah yang akan mengakhiri jabatan jika ingin melakukan mutasi ataupun pengangkatan ASN harus ada izin dari Mendagri.

“Para Pejabat atau ASN yang dilantik ini adalah pelantikan yang luar biasa karena harus ada izin dari Mendagri. Ini merupakan hari terakhir bagi saya melaksanakan tugas yang diberikan izin untuk melantik”tegas Yusuf Siregar.

Kepada pejabat yang dilantik dalam jabatan baru, Bupati menyampaikan ucapan selamat bekerja. “Semua ini telah ditentukan oleh Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa, tidak usah berfikir yang macam-macam karena ini semua melalui proses panjang dan saya yakin semua proses ini tidak segampang apa yang kita bayangkan, tetapi kalau Tuhan berkehendak Bapak/Ibu sekarang dilantik walaupun pada detik-detik terakhir saya menjadi Bupati Deliserdang”kata Yusuf Siregar seraya berharap para ASN yang dilantik bekerja dengan baik, kuasai potensi, tupoksi agar dalam melaksanakan tugas berjalan dengan baik.

Adapun pejabat yang dilantik diantaranya Haris Pohan, SH,MSi dari Kabid Penegakan Peraturan Daerah dan Peraturan Kepala Daerah pada Satpol PP Deliserdang menjadi Kabid Perlindungan Masyarakat pada Satpol PP Kabupaten Deliserdang, Firmansyah, S.Kom, MSi dilantik sebagai Kasubbag Program pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Deliserdang, Riza Risky Ikhwan Rosha, SSTP, dilantik sebagai Pengawas Penyelenggara Urusan Pemerintahan Daerah Ahli Pertama pada Inspektorat Kabupaten Deliserdang.

Kemudian beberapa Camat yang dirotasi dan dilantik antara lain Rahmat Azhar Siregar, SSTP, MM dari Camat Galang menjadi Camat Hamparan Perak Kabupaten Deliserdang, H.Ibnu Hajar S.Sos, dari Camat Pagar Merbau menjadi Camat Tanjungmorawa, Drs.Syahdin Setia Budi Pane dari Camat Lubukpakam menjadi Camat Galang, Rio Laka Dewa, S.STP, M.AP dari Camat Tanjungmorawa menjadi Camat Lubukpakam, M.Dhani Mulyawan Simatupang dari Camat Labuhan Deli menjadi Camat Beringin.

Pelantikan tersebut turut dihadiri Sekdakab Deliserdang H.Timur Tumanggor, S.Sos, M.AP, para Asisten, Staf Ahli dan beberapa pimpinan OPD yang diakhiri pemberian ucapan selamat. (a01/a14/B)

  • Bagikan