Kisah Bersejarah Upacara HUT Ke-78 RI Di Sopobatu

  • Bagikan
Upacara HUT ke-78 RI di Sopobatu, Kec. Panyabungan, Kab. Madina. Desa yang kemarin diresmikan Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution penggunaan aliran listrik PT PLN. Waspada/Ist
Upacara HUT ke-78 RI di Sopobatu, Kec. Panyabungan, Kab. Madina. Desa yang kemarin diresmikan Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution penggunaan aliran listrik PT PLN. Waspada/Ist

DESA Sopobatu, Kec. Panyabungan, Kab. Mandailing Natal, tampil beda, Kamis (17/8), persis di usia Indonesia 78 tahun merdeka.

Warga desa menyambut hangat kedatangan Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution, kemarin, saat peresmian penggunaan jaringan listrik dari PT PLN di desa ini. Warga berkali-kali meneriakkan: merdeka, merdeka…!

Nah, Babinsa Koramil 13 Panyabungan Komandan Upacara HUT ke-78 Kemerdekaan RI Desa Sopobatu, benar-benar berbeda. Masyarakat tampak sangat bersemangat, wajah warga sumringah.

Kisah Bersejarah Upacara HUT Ke-78 RI Di Sopobatu

Upacara bendera HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Desa Sopobatu pertama di desa ini, berlangsung khidmat. Babinsa Koramil 13 Panyabungan Kodim 0212/TS Serda Herianto komandan upacara kenaikan bendera HUT ke-78 Kemerdekaan RI, Desa Sopobatu, Kec. Panyabungan, Kab. Mandailing Natal.

Inspektur upacara Kepala Desa Sopobatu Hendri, penggerak bendera dari Karang Taruna. Peserta upacara adalah guru dan tenaga pengajar serta pelajar SD 107 Sopobatu, Karang Taruna dan Naposo Nauli Bulung serta orang tua dan seluruh warga Desa Sopobatu. Upacara pengibaran bendera dilaksanakan di lapangan SDN 107 Desa Sopobatu.

Majid, Ketua Karang Taruna Sopobatu menyampaikan terimakasih kepada Bupati Mandailing Natal, Danramil 13/Panyabungan, Babinsa, Camat Panyabungan, PLN serta aktivis pers dan media membantu warga Desa Sopobatu.

“Dalam sejarah kemerdekaan, baru hari ini kami melaksanakan upacara pengibaran bendera merah putih pada HUT Kemerdekaan RI, ini sungguh mengharukan. Kami mendapatkan banyak kado istimewa, diantaranya jaringan llistrik PLN yang selama ini telah kami impikan,” ungkapnya.

Kisah Bersejarah Upacara HUT Ke-78 RI Di Sopobatu

Serda Harianto Babinsa Koramil 13/Panyabungan mengatakan, sangat senang bisa menjadi komandan upacara bendera merah putih di HUT ke-78 kemerdekaan RI Desa Sopobatu.

“Terus terang, kami sangat senang, kita dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawab diperintahkan pimpinan kepada kami dan Alhamdulillah berjalan dengan baik,” tutupnya.

Selesai upacara, di lapangan ini juga dilaksanakan berbagai perlombaan ala Agustusan di antaranya lomba makan kerupuk, lari goni dan panjat pinang khusus remaja. Acara berlangsung meriah dan diisi gelak tawa masyarakat menyaksikanee perlombaan. WASPADA/Irham H. Nasution

  • Bagikan