SERGAI (Waspada): Hangatnya kabar pencalonan Musa Rajekshah menjadi anggota DPR RI terus mengemuka di masyarakat. Pesilat di Serdang Bedagai mengungkapkan militansinya untuk memenangkan Musa yang digadang-gadang akan berjuang menuju DPR-RI dan setelahnya mencalonkan diri jadi Gubernur Sumatera Utara.
Ibnu Sutowo, seorang pendekar pencak silat di Sei Rampah, Serdang Bedagai, mengungkapkan dukungan penuhnya. Ia menilai sosok muda seperti Ijeck, sapaan akrab Musa, merupakan aset langka yang dimiliki Sumatera Utara.
“Kita masyarakat Sumut sebenarnya bersyukur memiliki putra daerah seperti bang Ijeck. Masih muda, pengusaha sukses, ramah, santun, ahli ibadah, peduli pula pada masyarakat. Persis seperti sosok ayahnya, Haji Anif,” bilang Ibnu, Senin (21/8).
Ia kemudian menilai kepribadian yang jarang dimiliki tokoh-tokoh pejabat saat ini, seperti yang melekat pada Ijeck itu merupakan nilai positif bagi anak muda Sumut. Ijeck dipandang mampu menjadi mata air teladan yang baik untuk generasi masa depan.
“Kita ini krisis keteladanan sebenarnya. Apalagi di masa serba gadget sekarang ini. Anak muda butuh sosok panutan seperti bang Ijeck. Saya yakin bang Ijeck akan menginspirasi generasi milenial kita,” sambungnya.
Atas dasar itu, pendekar tapak suci ini menyatakan dukungannya atas langkah-langkah yang ditempuh Ijeck. Ia mengaku memahami keputusan Ijeck untuk maju menjadi anggota DPR RI dulu, baru setelahnya Gubernur.
“Ya saya sudah mendengar kabar itu. Kita pahamlah beliau kan sekarang Ketua Golkar Sumut, namanya juga bagus di mata masyarakat. Pastinya Golkar butuh suara beliau juga. Yang penting bang Ijeck sudah bilang sesudah itu akan tetap maju Gubernur. Ini yang kita senang,” tutup Ibnu Sutowo. (m22/rel)