Arus Lalu Lintas Padat Merayap Di P. Siantar, Kapolres Dorong Mobil Mogok

  • Bagikan
Arus Lalu Lintas Padat Merayap Di P. Siantar, Kapolres Dorong Mobil Mogok
Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno turut membantu bersama personel Posyan 1 Operasi Ketupat Toba 2024 mendorong mobil yang mogok saat arus lalu lintas padat merayap di jalur mudik persimpangan Jl. Parapat dan Jl. Sidamanik, Jumat (12/4) pukul 23:00.(Waspada/Ist)

PEMATANGSIANTAR (Waspada): Arus lalu lintas padat merayap di Pematangsiantar, Kapolres bersama personel Pos Pelayanan (Posyan) 3 membantu mendorong mobil yang mogok di jalur mudik persimpangan Jl. Parapat dan Jl. Sidamanik, Jumat (12/4) pukul 23:00.

Aksi peduli Kapolres AKBP Yogen Heroes Baruno itu terjadi di tengah padatnya arus mudik yang melintasi Pematangsiantar, baik dari arah Parapat maupun dari arah Sidamanik, Kab. Simalungun menuju Pematangsiantar.

Kapolres menyebutkan dia membantu mendorong mobil itu bersama personel Posyan 3 serta Tim Urai yang bertugas di Simpang Sidamanik.

Kendaraan jenis minibus itu, lanjut Kapolres, mogok persis di tengah-tengah padatnya arus lalu lintas yang menuju Pematangsiantar, hingga untuk menghindari kemacetan, ikut mendorong mobil itu sampai beberapa meter ke depan agar lalu lintas lancar.

Pemilik mobil mengucapkan banyak terima kasih kepada Kapolres dan personel Polres yang membantunya. “Terima kasih Pak Kapolres dan lainnya, saya tidak tahu apa jadinya kalau tidak ada mendorong mobil saya,” sebutnya.(a28)

  • Bagikan