Gebyar 15 Tahun Negeri Basimpul Kuat Babontuk Elok

  • Bagikan
Gebyar 15 Tahun Negeri Basimpul Kuat Babontuk Elok
Bupati Labura Hendriyanto Sitorus dan wakilnya Samsul Tanjung melakukan pemotongan tumpeng di puncak acara resepsi hari jadi Labura ke-15, Jumat (21/7).Waspada/Ilyas Munthe

21Juli 2023 menjadikan negeri Basimpul Kuat Babontuk Elok berusia 15 tahun, pasca ditetapkannya Undang-undang nomor 23 tahun 2008 tentang pembentukan Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) yang dimekarkan dari kabupaten Labuhanbatu.

Hal ini tentu seirama dengan usia pemerintahan, 15 tahun tentu bukanlah masa yang singkat, namun bukan jua masa yang panjang dari perjalanan pemerintahan untuk memenuhi hajat dan janji dari pemekaran.

Setidaknya, di usia ke-15 tahun pemerintahan yang dimulai masa Pj.Bupati Daudsyah Munthe,MM pada tahun 2009, hingga ke era duet Hendriyanto Sitorus-Samsul Tanjung yang dikenal dengan tagline Labura HEBAT hari ini, telah melahirkan sejumlah prestasi, baik di sektor pembangunan infrastruktur ataupun sarana lain.

Dalam gebyar hari jadi ke-15 dengan tema “Sinergitas dan Berinovasi untuk Labura HEBAT” Pemkab Labura menyambut suka cita dengan menggelar berbagai macam perayaan yang melibatkan semua lapisan masyarakat.

Selama 5 malam, seluruh etnis yang ada di Labura diberikan kesempatan untuk menggelar pertunjukan seni budaya daerahnya secara bergantian, sebagai tanda wujud persatuan dan sikap toleransi serta menunjukkan beragamnya etnik yang ada di Labura.

Selain pagelaran budaya, daerah berpenduduk mayoritas muslim ini, juga menggelar doa bersama untuk kemajuan Labura dalam perayaan tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah yang bertepatan dengan perayaan menyambut HUT ke-15 Labura.

Namun, di hari jadi ke-15 Labura kali ini, ada hadiah spesial diberikan khusus untuk para tokoh pemekaran dan keluarga.

Di mana, Bupati Labura Hendriyanto Sitorus,MM saat menyampaikan pidato resminya di acara puncak hari jadi ke-15, menekankan kepada seluruh perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Labura agar memberikan lapangan pekerjaan kepada seluruh anak dan keluarga dari tokoh pemekaran, sesuai dengan kompetensinya.

“Saat ini ada sekitar 60 persen data keluarga para tokoh pemekaran telah bekerja diberbagai perusahaan di Labura, saya minta, perusahaan yang mencari rezeki di Labura agar memberi lapangan pekerjaan pada mereka, karena perjuangan merekalah kita bisa menikmati keadaan hari ini,” tegas bupati di acara puncak hari jadi Labura.

Tak hanya itu, beliau juga memberi instruksi pada Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dan seluruh camat, agar mendata secara akurat objek pajak dari para tokoh pemekaran, untuk dibebaskan dari tagihan pembayaran PBB.

Tak cukup sampai di situ, sebagai wujud kepedulian terhadap pelaku UMKM, Pemkab Labura juga memberikan label halal terhadap sejumlah produk pelaku usaha kecil menengah yang ada di Labura.

Dan Penyerahan Hak Kekayaan Intelektual atas inovasi BUNG DESA (Bupati Ngantor di Desa) yang diberikan oleh Direktoral Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) menjadi pelengkap kemeriahan perayaan hari jadi Labura.

Sebelumnya, sejumlah kegiatan sosial seperti operasi katarak gratis, sunnat masal, pembagian tali asih dan berbagai event perlombaan yang menyasar kaum milenial dan wanita dengan perlombaan aneka masakan juga turut dilaksanakan.

Seluruh kemegahan gebyar 15 tahun negeri Basimpul Kuat Babontuk Elok ini, ditutup dengan malam panggung hiburan rakyat yang mendapat antusiasme warga begitu besar dengan memadati lapangan Alun-alun Kota Aek Kanopan.

Gebyar 15 tahun negeri Basimpul Kuat Babontuk Elok tahun ini terasa begitu spesial dari seluruh perayaan yang pernah ada. Seakan memberi pesan kuat dan semangat dari duet Labura HEBAT dalam niatan bersama untuk mewujudkan Labura yang Cerdas, Sejahtera dan Religius.

Selamat hari jadi ke-15 negeri Basimpul Kuat Babontuk Elok.

Ilyas Munthe

  • Bagikan