SMKS Martabe Sipirok Juara Voli Pelajar

UM Tapsel Championship 2024

  • Bagikan
SMKS Martabe Sipirok Juara Voli Pelajar

TIM Sentra Binpres Bola Voli SMK Swasta Martabe Sipirok menjuarai turnamen bola voli pelajar bertajuk Universitas Muhammadiyah Tapsel Championship Volly Ball 2024 di Kota Padangsidimpuan. Waspada/Ist

TAPSEL (Waspada): Tim Sentra Binpres Bola Voli SMK Swasta Martabe Sipirok menjuarai turnamen bola voli pelajar bertajuk Universitas Muhammadiyah Tapsel Championship Volly Ball 2024 di Kota Padangsidimpuan.

Tim bola voli SMKS Martabe Sipirok tampil juara setelah dalam laga final yang berlangsung pada 8 Maret 2024 ini mengalahkan SMKN 1 Lumut dari Tapanuli Tengah dengan skor ketat 3-2.

Laga final berlangsung seru, dimana kedua tim saling berbalas serangan. Pada set pertama dan kedua dimenangkan SMKN 1 Lumut, set tiga dan empat dimenangkan SMKS Martabe Sipirok.

Pertandingan pun dilanjutkan set kelima atau set penentu yang dimenangkan SMK Martabe Sipirok dengan skor 15-8. SMK Martabe Sipirok pun menjadi juara.

Seperti diketahui, turnamen bola voli pelajar ini diikuti 28 tim yang berasal dari lima daerah, yaitu Kota Padangsidimpuan, Tapanuli Tengah, Mandailing Natal, Padang Lawas Utara dan Tapanuli Selatan.

Pelatih Bola Voli SMKS Martabe Sipirok, Mhd Rizky mengatakan prestasi ini diperoleh atas kerja keras para atlet yang yang terus berlatih setiap hari baik pagi dan sore, walaupun tidak ada kompetisi.

“Prestasi ini juga tidak luput dukungan pihak Yayasan Marsipature Hutana Be yang mendukung setiap kegiatan dan kejuaraan-kejuaran lainnya. Terima kasih kepada pihak-pihak lainnya yang mendukung SMKS Martabe Sipirok,” katanya.

Lebih lanjut Mhd Rizky mengatakan prestasi ini akan menjadi motivasi tersendiri buat atlet untuk karier mereka ke depan. Dia pun meminta para atlet untuk lebih semangat berlatih karena masih banyak agenda kejuaraan di daerah khususnya Sumatera Utara.

“Saya sebagai pelatih bangga dengan prestasi yang mereka peroleh. Sebelumnya kita juga menjadi juara 1 Piala Bupati Paluta tahun 2023 tepatnya bulan September. Saya mengajak para atlet voli pelajar yang mau bergabung Sentra Binpres Bola Voli SMK Martabe Sipirok untuk masuk ke sekolah SMKS Martabe Sipirok dengan fasilitas sekolah yang lengkap dan sarana olahraga yang memadai,” ucapnya.

Kepala SMK Martabe Sipirok, M Khoir, mengaku sangat bangga menyaksikan pertandingan dan kemajuan tim binaannya. Dia menilai prestasi yang diraih ini bukan sekadar kemenangan bagi SMK Martabe Sipirok, tetapi juga cerminan semangat tak kenal lelah, ketekunan dan kerja keras seluruh unsur, yakni pemain, pelatih dan dukungan serta perhatian penuh Yayasan Pendidikan Marsipature Hutan Be dalam memajukan olahraga, khususnya bola voli.

“Ini adalah bukti nyata bahwa mimpi besar bisa diraih dengan kerja tim yang solid. Selamat kepada seluruh tim yang telah menjadi inspirasi bagi kita semua di setiap pertandingan-pertandingan yang mengesankan,” ucap M Khoir.

Prestasi Tim Sentra Binpres Bola Voli SMK Martabe Sipirok juga mendapat apresiasi dari Ketua Umum Pengprov PBVSI Sumut, Wiko Lovino Siregar SH. Menurutnya, prestasi yang diraih menjadi bukti pembinaan yang dilakukan SMK Martabe membuahkan hasil.

“Harapan kita tentunya dari sekolah ini lahir banyak bibit atlet bola voli andal yang ke depan dapat memperkuat tim bola voli Sumut dalam berbagai ajang bergengsi di tingkat regional dan nasional, terutama pada ajang Kejurnas dan PON,” ujar Wiko.

Tim Sentra Binpres Bola Voli SMK Martabe Sipirok diperkuat Benny Ivan Covic, Fiandi Gulo, Muhammad Fauzi, Wahyu Satria, Rizki Parel, Rafly Syahreza, Adly Alfiansyah Nasution, M. Irham Yazid, Juli Yusu Gulo, Royandika Miswa, Naufal Abdul Fakih, Fanji Tri Amanda, Ari Syahputra. (m18)

  • Bagikan