Daftar Bacaleg Ke KPU, PPP Optimis Raih Kursi Pimpinan DPRD Sidempuan

  • Bagikan
Daftar Bacaleg Ke KPU, PPP Optimis Raih Kursi Pimpinan DPRD Sidempuan

P.SIDEMPUAN (Waspada) : DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Padang Sidempuan daftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk bertarung ditiga daerah pemilihan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Padang Sidempuan, Sabtu (13/5).

Kedatangan Ketua DPC PPP Padang Sidempuan Hasanuddin Sipahutar bersama Sekretaris Kadir Pandapotan Siregar dan pengurus lainnya, termasuk Bacaleg yang akan bertarung di Pemilu 2024 disambut Ketua KPU Padang Sidempuan Tagor Dumora Lubis bersama anggota KPU lainnya.

Ketua DPC PPP Padang Sidempuan Hasanuddin Sipahutar mengatakan sebelum mendaftarkan Bacaleg ke KPU Padang Sidempuan, ia bersama pengurus DPC PPP terlebih dahulu menyambangi kediaman Ketua Majelis Pertimbangan PPP Padang Sidempuan H.Bulkainy Nasution dan Ketua Majelis Syari’ah PPP, KH Abd Karim Ab untuk meminta masukan sekaligus mohon doa restu.

Daftar Bacaleg Ke KPU, PPP Optimis Raih Kursi Pimpinan DPRD Sidempuan
Ketua DPC PPP Padang Sidempuan Hasanuddin Sipahutar berbincang dengan Ketua Majelis Syari’ah PPP Padang Sidempuan KH Abd Karim Ab. Waspada/ist.

“H.Bulkainy Nasution dan KH Abd Karim Ab merupakan sesepuh PPP yang telah berjasa membangun dan membesarkan partai.Bahkan disaat Bulkainy Nasution pernah menjadi Ketua DPRD Padang Sidempuan Periode 2004-2009,” kata Hasanuddin.

Terkait dengan Bacaleg yang di didaftarkan PPP ke KPU Padang Sidempuan, Hasanuddin yang pernah menjabat Ketua PC GP Ansor Padang Sidempuan periode 2010-2015, menjelaskan bahwa Bacalaeg yang diajukan PPP tersebut merupakan Bacaleg potensial yaang mampu meraih suara di masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil).

“Target PPP Sidempuan adalah 4 kursi agar kursi pimpinan DPRD Padang Sidempuan dapat diraih dan setidaknya kita targetkan meraih kursi di masing-masing Dapil. Kalau masing-masing Dapil dapat kursi tentu satu fraksi dapat diraih,” tuturnya.

Daftar Bacaleg Ke KPU, PPP Optimis Raih Kursi Pimpinan DPRD Sidempuan
H.Bulkainy Nasution (kiri) saat menerima Ketua DPC PPP Padang Sidempuan Hasanuddin Sipahutar (3 kanan) bersama pengurus sehari sebelum mendaftarkan Bacaleg PPP ke KPU Padang Sidempuan, Jumat (12/5). Waspada/ist.

Jumlah Bacaleg yang didaftarkan PPP Padang Sidempuan ke KPU tersebut, lanjut Hasanuddin sebanyak 18 orang dan 40 persen diantaranya merupakan Bacaleg perempuan. “Mereka bukan sekedar memenuhi kouta, tapi maju mewakili suara kuam perempuan,” jelas Ketua PPP Padang Sidempuan.

Dalam daftar Caleg kali tersebut, ungkapnya, ada wajah baru dari kalangan milenial yang didorong PPP, mengingat ada perubahan segmentasi pemilih yang paling besar yakni 60 persen kaum millenial.

Usai pemeriksaan dokumen, berkas Bacaleg PPP dinyatakan lengkap dan diterima.Ke Depan KPU akan bekerja memeriksa syarat calon untuk kemudian ditetapkan sebagai Daftar Calon Sementara (DCS).(a39).

Ket. Foto:Ketua DPC PPP Padang Sidempuan Hasanuddin Sipahutar (kiri) menyerahkan daftar Bacaleg kepada Ketua KPU Padang Sidempuan Tagor Dumora Lubis (kanan), Sabtu (13/5). Waspada/ist.

  • Bagikan