Donatur BPJS Ketenagakerjaan Rozaliana Bahagia Bisa Bantu Nelayan Miskin

  • Bagikan
Donatur BPJS Ketenagakerjaan Rozaliana Bahagia Bisa Bantu Nelayan Miskin
Rozaliana, SST.,MSM bersuwa foto dengan istri almarhum Ibrahim yang baru saja selesai menerima santunan meninggal dunia suaminya dari BPJS Ketenagakerjaan Lhokseumawe, Sabtu (3/2) siang di PPI Blang Me, Samudera, Aceh Utara. Waspada/Maimun Asnawi

“Pulau Pandan jauh di tengah, di balik pulau angsa dua, biar hidup sudah berkalang tanah, budi yang baik terkenang juga.”

PANTUN Melayu yang dipopulerkan oleh Buya Hamka di atas mampu menggambarkan perbuatan baik yang dilakukan Rozaliana, SST.,MSM yang sudah bersedia menjadi donatur untuk membayar iuran kepesertaan nelayan miskin pada BPJS Ketenagakerjaan (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan) Lhokseumawe.

Pada tahap awal, Rozaliana telah mendaftarkan sebanyak 11 orang nelayan dari Kecamatan Samudera, Kabupaten Aceh Utara untuk dua program yaitu Program Jaminan Kesehatan dan Kematian selama setahun penuh.

“Ada 11 nelayan yang sudah saya daftarkan ke BPJS Ketenagakerjaan Lhokseumawe. Ke 11 nelayan itu merupakan nelayan miskin yang membutuhkan perhatian semua pihak untuk meringankan beban hidup mereka. Seluruh iuran dalam setahun ini kami yang melunasi ke BPJS Ketenagakerjaan,” kata Rozaliana saat dikonfirmasi Waspada, Minggu (4/2) sore.

Ke 11 nelayan tersebut baru menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan satu bulan terakhir dan Ibrahim, salah satu dari 11 nelayan tersebut meninggal saat melaut beberapa waktu lalu. Kepergiaan Ibrahim tentunya telah meninggalkan kedukaan bagi istri dan seluruh keluarganya.

Pun demikian, istri, anak-anak dan seluruh keluarga harus ikhlas untuk melepaskan kepergian Ibrahim, karena kematian adalah ketentuan Allah Swt dan pastinya setiap makhluk yang bernyawa pasti mati.

Saat seluruh keluarga masih diselimuti kesedihan, kata Rozaliana datang Kepala BPJS Ketenagakerjaan Lhokseumawe bersama tim menemui istri almahurm Ibrahim untuk menyerahkan klaim santunan senilai Rp42 juta. Klaim itu diberikan, karena almarhum tercatat sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan untuk program kesehatan dan kematian.

“Kemarin, Sabtu (3/2) siang, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Sulaiman Nasution bersama dengan tim datang ke PPI Blang Me, Kecamatan Samudera, Aceh Utara untuk menyerahkan klaim santunan meninggal dunia kepada istri almarhum Ibrahim. Santunan itu sedikit banyaknya telah mengurangi rasa sedih keluarga Ibrahim dan tentunya uang Rp.42 juta dapat digunakan untuk membuka usaha baru setelah kepergian suaminya untuk menafkahi anak-anak yang ditinggalkan almarhum,” kata Rozaliana kepada Waspada.

Mengingat program ini sangat membantu para nelayan miskin, Rozaliana berkeinginan untuk kembali mendaftarkan 500 nelayan di Kecamatan Samudera menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. “Kita sama sekali tidak pernah berharap terjadi musibah, tetapi musibah itu bisa datang kapan saja dan bisa dalam bentuk apa saja. Bisa dalam bentuk kesehatan dan juga kematian. Paling tidak, ketika musibah itu datang, para nelayan bisa tertolong dengan mendapatkan santunan dari BPJS Ketenagakerjaan,” katanya.

Para nelayan tradisional dan tergolong miskin itu berasal dari 9 gampong (desa) di Kecamatan Samudera. Ke 9 gampong itu yakni Krueng Mate, Beuringen, Kuta Krueng, Kuta Glumpang, Teungoh, Puuk, Sawang dan Gampong Blang Nibong.

“Doakan saya selalu dalam keadaan sehat dan mudah rezeki sehingga ke depan kami bida membantu nelayan dalam jumlah yang lebih banyak lagi ke BPJS Ketenagakerjaan,” pinta Rozaliana yang juga merupakan Calon Anggota DPRK Aceh Utara dari Partai Aceh (PA) itu.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Lhokseumawe, Sulaiman Nasution yang berhasil dikonfirmasi Waspada membenarkan, bahwa pihaknya, Sabtu (3/2) siang telah menyerahkan klaim santunan meninggal dunia kepada ahli waris almarhum Ibrahim senilai Rp42 juta.

Dikatakannya, Ibrahim baru satu bulan menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. “Meskipun baru terdaftar satu hari, almarhum tetap kita serahkan santunan meninggal dunia. Dan Alhamdulillah santunan tersebut sudah kita serahkan. Penyerahan santunan ikut disaksikan oleh Penjabat Sekda Aceh Utara, Dayan Albar dan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh Utara, Saifuddin,” kata Sulaiman Nasution.

Maimun Asnawi

  • Bagikan