Sang Bilal Itu Pun Kini Mulai Tersenyum

  • Bagikan
Sang Bilal Itu Pun Kini Mulai Tersenyum
SERAH KURSI RODA: Caleg DPRK Aceh Timur Partai Nasdem, Tgk Maswandi, SH, bersama sejumlah masyarakat berfoto dengan Tgk Ridwan (bilal masjid) usai menyerahkan kursi roda di kediamannya di Buket Kulam, Darul Aman, Aceh Timur, Minggu (21/1) sore. Waspada/H. Muhammad Ishak

TGK RIDWAN awalnya seorang petani sawah biasa. Dalam beberapa tahun terakhir pria kelahiran 1 Juli 1966 itu dipercayakan pengurus masjid untuk mengabdi sebagai bilal di Masjid Baitul Hadi di Desa Blang Buket, Kecamatan Darul Aman, Kabupaten Aceh Timur. Memasuki pertengahan tahun lalu dia mengalami sakit di bagian kaki kanan.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari pihak keluarga, Tgk Ridwan awalnya mengalami pembengkakan di bagian kaki. Awalnya dianggap bengkak biasa, namun semakin lama kian membesar, sehingga dia memutuskan untuk berobat ke Puskesmas Darul Aman.

Tidak mapan berobat jalan, lalu petugas medis merujuk ke RSUD Dr Zubir Mahmud Aceh Timur. Tidak lama berselang, petugas medis mengambil tindakan operasi setelah mendapat persetujuan keluarga.

Setelah tindakan operasi dilakukan patra medis, lalu Tgk Ridwan menunggu kesembuhan. Namun Allah berkendak lain, dia justru mulai susah berjalan secara normal. Bahkan sejak empat bulan terakhir, Tgk Ridwan hanya mampu berbaring lemas di rumahnya di Buket Kulam Idi Cut, Kecamatan Darul Aman, Kabupaten Aceh Timur.

Sang Bilal Itu Pun Kini Mulai Tersenyum

Untuk memudahkan keluarga membawanya ke tempat terapi dan berobat, Tgk Maswandi SH, memutuskan untuk membantu satu unit kursi roda. Bantuan kursi roda tersebut sengaja diserahkan untuk menjemurkan badan Tgk Ridwan dengan sinar matahari saat pagi. Apalagi rumahnya menghadap ke timur, sehingga setiap pagi bisa berjemur.

Mendadak mendapat kursi roda dari calon anggota DPRK Aceh Timur periode 2024-2029 itu, Tgk Ridwan sangat bersyukur. Air mata yang membasahi pipinya sebagai tanda terimakasih atas bantuan kursi roda dari Tgk Maswandi SH, sehingga sangat membantu keluarga dalam mengobatinya dengan cara terapi.

“Terima kasih, semoga dengan adanya kursi roda saya mudah untuk bergerak. Atas bantuan kursi roda ini, kami doakan semoga Tgk Maswandi tercapai hajatnya menjadi wakil kami di DPRK Aceh Timur,” kata Tgk Ridwan.

Sementara Tgk Maswandi mengatakan, dirinya sengaja datang untuk menjenguk bilal masjid yang sudah sakit lebih setahun dan tidak lagi keluar rumah sejak empat bulan yang lalu. Bahkan kini Tgk Ridwan sudah mulai tersenyum kembali.

“Tgk Ridwan sebagai bilal masjid merasa bahagia dan senang saat kami menjenguknya ke rumah, bahkan kedatangan kami disambut hangat pihak keluarga” kata Tgk Maswandi, SH, usai menyerahkan kursi roda ke Tgk Ridwan didampingi istri dan anak-anaknya, Minggu (21/1) sore.

Caleg Partai Nasdem itu mengaku prihatin dengan kondisi Tgk Ridwan, karena bertahun-tahun mengabdi sebagai bilal terus bekerja sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya, termasuk mengisi air wudhu dan membentangkan sajadah serta mengumandangkan azan menjelang salat setiap waktu.

“Beliau (Tgk Ridwan—red) mengatakan ke kami, jika sudah sehat maka beliau akan bekerja kembali sebagai bilal di masjid,” kata Tgk Maswandi, seraya menandaskan, sosok figur yang ikhlas dan rajin seperti Tgk Ridwan tidak mudah didapati.

Mendengar semangat Tgk Ridwan menjadi bilal masjid menjadi motivasi sejumlah masyarakat yang hadir menjenguknya sore itu. Semoga beliau segera pulih dan sehat kembali, sehingga keinginannya mengabdi sebagai bilal di masjid dapat dijalankan kembali seperti biasa, amin.

–H. Muhammad Ishak—

  • Bagikan