Kabupaten Simalungun Tuan Rumah Cabor OWS PON XXI Aceh-Sumut 2024

  • Bagikan
Kabupaten Simalungun Tuan Rumah Cabor OWS PON XXI Aceh-Sumut 2024

Pantai Bebas Parapat akan dijadikan venue Cabang Olahraga Open Water Swimming (OWS) PON XXI Sumut – Aceh. Waspada/ist

SIMALUNGUN (Waspada): Pada ajang multi olahraga Pekan Olahraga Nasional (PON) Ke XXI Aceh-Sumut 2024, Kabupaten Simalungun menjadi salah satu tuan rumah Cabang Olahraga (Cabor) Open Water Swimming (OWS).

Hal itu disampaikan Kadis Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Simalungun Ramadan Damanik melalui Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga, Robbi Sinaga, di ruang kerjanya, Pamatangraya, Sumut, Kamis (7/3/2024).

“ Dalam rangka PON tersebut, kita sedang mempersiapkan venue PON di pantai bebas Wisata Bahari Kota Parapat,” kata Robbi.

Menurutnya, jadwal pelaksanaan olahraga bergengsi tersebut akan berlangsung selama 5 hari dengan jumlah 154 orang atlet se-Indonesia.

Selain itu, Robbi mengatakan, Kabupaten Simalungun juga akan menjadi titik finish beberapa Cabor Sepeda yakni di Pantai Bebas.

“ Jadi peserta start dari Batang Kuis (Deli Serdang) dan finish di Pantai Bebas Parapat dalam waktu diperkirakan 3 jam,” jelasnya.

“ Ini sebuah sejarah bagi Kabupaten Simalungun, dimana dari 8 kabupaten/kota di Sumatera Utara yang menjadi tuan rumah di PON Ke XXI ini, salah satunya adalah Kabupaten Simalungun,” sambung Robbi.

Robbi berharap kepada masyarakat kota Parapat agar ikut berperan aktif mengambil bagian dari kegiatan PON.

“ Artinya janganlah dilewatkan kegiatan ini begitu saja, tapi bermanfaat bagi masyarakat dan juga pemerintah,” ujarnya.

Lebih lanjut dia berharap, dengan adanya kegiatan PON ini dapat mendongkrak perekonomian Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), dan juga pedapatan daerah. (a27)

  • Bagikan