Naura Khanza Juara Fashion Show Indonesia Manortor 2024

  • Bagikan
Naura Khanza Juara Fashion Show Indonesia Manortor 2024
Naura Khanza juara pertama fashion show dan Dream Etnik juara favorit lomba tari Indonesia Manortor 2024 di Sibuhuan Kabupaten Padanglawas. (Waspada/Ist)

PALAS (Waspada): Naura Khanza Krassiva, 8, model cilik asal Kota Padangsidimpuan, sukses menjuarai lomba fashion show Indonesia Manortor 2024 di lapangan MAN 2 Sibuhuan, Kabupaten Padanglawas.

Di moment grand final Rabu (31/1/2024), model cilik yang multi talenta ini berpakaian khas ‘boru marbagas’ Tabagsel. Yakni pakaian pengantin wanita saat dilepas orangtuanya menuju rumah suami atau mertua.

Naura mengawali penampilan dengan langkah kecil sembari menundukkan kepala. Mengenakan kebaya warna merah dan menggendong seekor ayam memakai kain selendang. Di tangan kirinya ada ‘appa’ atau sejenis bakul kecil dari anyaman bambu.

Di tengah panggung yang megah dan disaksikan lebih seribuan masyarakat yang berkumpul lapangan lokasi acara, Naura menunjukkan raut wajah sedih. Layaknya pengantin wanita yang meninggalkan keluarga menuju keluarga baru di rumah suami.

Kemudian ia letakkan ‘appa’ dan memasukkan ayam ke dalamnya. Lalu melepas selendang merah yang melingkar di bahunya dan meletakkannya di samping ‘appa’. Alunan musik yang tadinya sedikit melambai mulai dinaikkan intronya dan Naura memulai aksinya.

Naura Khanza Juara Fashion Show Indonesia Manortor 2024

Layaknya model profesional, murid SD Negeri 12 Kota Padangsidimpuan ini menampilkan kemampuannya dan mengundang sorak sorai penonton. Dewan juri yang juga penyanyi kenamaan Tabagsel, Citra Hasibuan, sangat kagum.

“Bunda bangga melihat Naura. Pokonya the best lah. Ananda Naura mampu meyesuaikan gerakan dengan alunan musik. Pakaiannya sangat sesuai dengan tema. Sukses ya Nak,” katanya.

Di malam harinya, dewan juri umumkan siapa dari tujuh peserta grand final yang meraih juara. Ternyata si model cilik Naura Khanza berhasil menyabet juara pertama fashion show Indonesia Manortor tahun 2024.

Serasa belum puas dengan penampilan Naura. Panitia dan dewan juri memintanya menampilkan gaya dan fashion di tengah ribuan pengunjung. Mengenakan gaun hitam, penampilan Naura mengundang riuh kagum seluruh yang hadir di arena Indonesia Manortor 2024.

Pada pengumuman juara lomba di event Indonesia Manortor ini, ternyata grup tari kreasi Dream Etnik yang di dalamnya hugabada Naura, sukses meraih prestasi juara pavorit.

Personel group ini terdiri gabungan bocah-bocah cilik membanggakan dari Padangsidimpuan dan Tapanuli Selatan. Yaitu Anindya Nayyara, Naura Khanza Krasiva, Rani Chantika, Alisha Mecha, dan Kheisa Arsifa Muda.

Mereka menampilkan paduan gerak tari tradisional dan modern. Penampilan ini merupakan debut yang baru kedua kalinya sejak Dream Etnik terbentuk. Pertama di Alaman Bolak Padang Nadimpu Padangsidimpuan.

Group binaan Lia Diana Sari dan Lily Lubis ini terdiri dari bocah-bocah pemberani dan multitalent. Dengan kreasi gerakan yang indah dipadang mata, mereka mampu memukau ribuan penonton.

Naura Khanza Juara Fashion Show Indonesia Manortor 2024

Lily Lubis, ibu dari Naura Khanza, sangat mengapresiasi kegiatan seni budaya Indonesia Manortor 2024 yang diselenggarakan Pemkab Palas ini.

Diharap, kegiatan ini dapat berkelanjutan, karena bagian dari pelestarian adat budaya. Khususnya bagi genetasi muda di tengah era globalisasi yang semakin pesat kemajuannya.

Senada dikatakan Lia Diana Sari. Dia berharap pemerintah daerah lainnya dapat meniru kegiatan pelestarian adat budaya sebagaimana yang telah dilakukan Pemkab Palas ini. (cms)

  • Bagikan