Aceh Besar Raih Juara II MTR Ke-23 Pramuka Kwarda Aceh

- Aceh
  • Bagikan
Para peserta juara MTR Ke-23 Gerakan Pramuka Kwarda Aceh Besar foto bersama di Panggung Utama Taman Ratu Safiatuddin, Banda Aceh, Selasa (26/3) malam. (Waspada/Ist)
Para peserta juara MTR Ke-23 Gerakan Pramuka Kwarda Aceh Besar foto bersama di Panggung Utama Taman Ratu Safiatuddin, Banda Aceh, Selasa (26/3) malam. (Waspada/Ist)

BANDA ACEH (Waspada): Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto bersama istri Cut Rezky Handayani menghadiri penutupan Musabaqah Tunas Ramadan (MTR) XXIII Gerakan Pramuka Kwarda Aceh di Komplek Taman Ratu Safiatuddin, Banda Aceh, Selasa (26/3) malam.

MTR Ke-23 tahun 2024 secara resmi berakhir, Aceh Besar harus puas meraih peringkat II dengan nilai 28, sementara juara pertama diraih tuan rumah Banda Aceh dengan nilai 34, sementara kota Lhokseumawe di Posisi III dengan nilai 17.

Pada kesempatan itu Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto mengucapkan terimakasih kepada para peserta yang telah berjuang untuk mengharumkan nama Aceh Besar. “Terimakasih kami sampaikan kepada adik adik yang telah mengikuti semua kegiatan yang diperlombakan, kalah menang dalam kompetisi itu hal biasa, yang penting kita telah berusaha,” ujarnya.

Aceh Besar Raih Juara II MTR Ke-23 Pramuka Kwarda Aceh
Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menghadiri penutupan dan pengumuman juara MTR Ke-23 Gerakan Pramuka Kwarda Aceh di Panggung Utama Taman Ratu Safiatuddin, Banda Aceh, Selasa (26/3) malam. (Waspada/Ist).

Iswanto berharap kepada para peserta agar terus memperbaiki bacaan dan hafalannya serta mentalnya, agar ke depan bisa berusaha kembali memenangkan setiap kompetisi yang diperlombakan.

“Tetap semangat, juara II merupakan hasil perjuangan kita semua, adik-adik harus terus semangat, kakak kakak pembina akan terus membina agar tahun depan dapat bertempur lagi. Ayo mari belajar lagi, supaya ke depan dapat kembali mengharumkan nama daerah,” ucapnya.

Selain itu Iswanto juga berharap kepada para pelatih supaya dapat membina dan mendidik para peserta ini dengan baik, supaya menurutnya bacaan dan hafalan para peserta ini juga semakin baik. “Didiklah mereka dengan baik, karena ilmu yang mereka pelajari ini bukan hanya untuk mereka, namun juga untuk mengharumkan nama daerah,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Harian Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Provinsi Aceh Ir H Jufri Efendi, secara resmi menutup Musabaqah Tunas Ramadhan (MTR) tahun 2024, yang merupakan event tahunan dibulan suci Ramadhan, Lamprit, Banda Aceh, Selasa (27/3 malam.

Aceh Besar Raih Juara II MTR Ke-23 Pramuka Kwarda Aceh
Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto dan istri foto bersama dengan peserta MTR Ke-23 Gerakan Pramuka Kwarda Aceh di Anjungan Kabupaten Aceh Besar, Taman Ratu Safiatuddin, Banda Aceh, Selasa (26/3) malam. (Waspada/Ist)

Pada kesempatan itu, selain diumumkan para juara, juga diumumkan 6 peserta MTR XXIII mendapatkan bonus umrah, yaitu Juara Tilawah Putri dari Aceh Utara dan Tilawah Putra dari Aceh Barat Daya.

Selanjutnya juara Khat Putra dan Putri dari Kota Banda Aceh, Juara Tahfidz Putri dari Subulussam dan Putra dari Lhoksemawe.

Cabang-cabang yang dilombakan dan peraih juara yaitu Cabang Tilawah Penggalang Putra juara
1 Kota Banda Aceh, 2. Aceh Timur, 3 Pidie dan 4 Nagan Raya. Penggalang Putri juara 1 Kota Banda Aceh, 2 Aceh Selatan, 3 Nagan Raya dan 4 Aceh Barat.

Penegak Putra juara 1 Aceh Barat Daya, 2 Banda Aceh, 3 Aceh Besar dan 4 Aceh Utara. Penegak Putri juara 1 Aceh Utara, 2 Pidie, 3 Aceh Tengah dan 4 Nagan Raya.

Cabang Tahfiz 1 Juz Putra juara 1 Aceh Barat, 2 Aceh Jaya, 3 Aceh Besar dan 4 Pidie. Tahfiz 1 Juz Putri juara 1 Aceh Besar, 2 Pidie, 3 Banda Aceh dan 4 Pidie Jaya.

Tahfiz 5 Juz Putra juara 1 Lhokseumawe, 2 Aceh Selatan, 3 Nagan Raya dan 4 Banda Aceh. Tahfiz 5 Juz Putri juara 1 Subulussalam, 2 Aceh Besar, 3 Banda Aceh dan 4 Bireun.

Cabang Syarhil Qur’an Syarhil Putran juara 1 Aceh Besar, 2 Banda Aceh, 3 Langsa dan 4 Aceh Utara. Syarhil Putri juara 1 Aceh Besar, 2 Langsa, 3 Nagan Raya dan 4 Banda Aceh.

Cabang Khat Penggalang Putra juara 1 Lhoksemawe, 2 Subulussalam, 3 Pidie dan 4 Aceh Besar. Khat Penggalang Putri juara 1 Pidie Jaya, 2 Aceh Utara, 3 Lhoksemawe dan 4 Aceh Timur.

Khat Penegak Putra juara 1 Banda Aceh, 2 Lhokseumawe, 3 Langsa dan 4 Aceh Besar. Khat Penegak Putri juara 1 Banda Aceh, 2 Lhoksemawe, 3 Aceh Utara dan 4 Pidie.

Cabang Fahmil Qur’an Putra juara 1 Aceh Besar, 2 Banda Aceh, 3 Bireuen dan 4 Aceh Timur. Cabang Fahmil Putri juara 1 Banda Aceh 2 Aceh Besar, 3 Langsa dan 4. Aceh Barat. (b05)

  • Bagikan