Indonesia Ciptakan Sejarah Di Piala Asia

  • Bagikan
Indonesia Ciptakan Sejarah Di Piala Asia

Oleh Mufti Mutawatir TWH, S.Sos

Lolosnya Indonesia ke babak 16 besar Piala Asia 2023 Qatar, berhasil menorehkan sejarah baru bagi persepakbolaan Indonesia, pasalnya ini merupakan kali pertama Indonesia lolos ke babak 16 besar sepanjang keikutsertaan di ajang Piala Asia

Timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia 2023 Qatar, berhasil lolos ke babak 16 besar. Berhasilnya Indonesia lolos ke babak 16 besar, tidak terlepas dari hasil yang diraih oleh Timnas Indonesia di fase grup. Pada piala Asia 2023, Indonesia tergabung di Grup D bersama Irak, Vietnam, dan Jepang. Dari ketiga laga fase grup tersebut Indonesia hanya menang satu kali, yaitu berhadapan dengan Vietnam dengan skor 1-0.

Selebihnya Indonesia harus puas dengan keunggulan Irak dan Jepang yang berhasil menaklukkan Indonesia masing-masing dengan skor 3-1. Hasil ini membuat Indonesia berada di peringkat 3 klasmen grup D, dan berhasil menciptakan sejarah dengan lolos ke babak 16 besar sebagai salah satu tim peringkat 3 terbaik di Piala Asia.

Faktor lain yang membuat Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar adalah efek dari kinerja pelatih Shin Tae Yong yang berhasil meracik Timnas Indonesia layaknya Timnas Hindia Belanda pada masanya. Betapa tidak, banyaknya pemain keturunan yang bermain di klub Eropa membuat permainan Indonesia menjadi lebih dominan dalam menguasi bola.

Ini mengingatkan kita pada kesebelasan Hindia Belanda (Indonesia) di piala dunia 1938 yang mayoritas adalah pemain keturunan campuran Indonesia dan Belanda. Tergabungnya pemain lokal dan pemain keturunan di skuat timnas Indonesia membuat kekuatan timnas Indonesia menjadi sorotan bagi tim lawan, sehingga mereka menganggap Indonesia sudah berhasil meningkatkan level dari Asia Tenggara menjadi Level Asia.

Selain itu faktor lain yang membuat Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia adalah dukungan dan doa yang selalu mengalir dari pecinta sepakbola Indonesia. Ini adalah senjata yang sangat ampuh untuk meningkatkan mental para pemain timnas yang berlaga di Piala Asia Qatar 2023.

Ada hal menarik dari Timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia Qatar 2023. Indonesia merupakan tim dengan peringkat FIFA terendah dari 24 tim peserta Piala Asia lainnya. ini membuat Indonesia awalnya diragukan oleh banyak pihak untuk lolos ke babak 16 besar.

Apalagi Indonesia berada satu grup dengan raksasa Asia Jepang dan Irak serta raksasa Asean Vietnam. Hal tersebut membuat seakan-akan peluang Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar tidak ada. Apalagi adanya kontroversi dari pelatih STY dalam memilih pemain yang dibawa ke piala Asia Qatar menjadi buah bibir oleh netizen dan pecinta sepakbola Indonesia. Banyak yang menganggap keputusan Shin Tae Yong dalam memilih pemain adalah tidak benar dan keliru.

Belum lagi hasil ujicoba FIFA Matchday yang dilakukan Indonesia sebelum piala Asia yaitu menghadapi Libya dan Iran juga membuat para pecinta sepakbola pesimis dengan peluang Indonesia di Piala Asia. Betapa tidak, dari hasil laga FIFA Matchday tersebut Indonesia harus takluk dari Libya 2-1 dan dari Iran 5-0.

Dari banyaknya hambatan dan rintangan yang dihadapi oleh Timnas Indonesia, akhirnya Indonesia berhasil menampilkan permainan terbaiknya pada pergelaran Piala Asia 2023 Qatar. Meskipun kalah dua kali di fase grup yaitu berhadapan dengan Irak dan Jepang, namun Indonesia selalu berhasil mencetak gol di setiap pertandingan fase grup. Ini membuktikan mental pemain Indonesia sudah matang dan bisa bersaing dengan tim Asia lain yang level nya jauh di atas Indonesia.

Di babak 16 besar piala Asia Qatar 2023, Indonesia berhadapan dengan juara grup B Australia. Di babak ini Indonesia tidak menargetkan apa-apa. Namun kemenangan di babak 16 besar bisa membuat sejarah yang lebih besar lagi buat Indonesia. Terbukti pada pertandingan di babak 16 besar, Indonesia kembali memperlihatkan permainan apik tanpa beban dengan kolaborasi dari para pemain lokal dan pemain keturunan yang sudah diracik sedemikian rupa. Walaupun Indonesia bermain apik di pertandingan tersebut, namun Indonesia harus mengakui keunggulan Australia dengan skor telak 4-0.

Meskipun Indonesia kalah di babak 16 besar Piala Asia Qatar 2023, namun Indonesia berhasil menciptakan sejarah setelah sekian lama tidak lolos ke Piala Asia. Ini adalah prestasi yang patut diapresiasi dan menjadi tolak ukur untuk kemajuan sepakbola Indonesia di masa yang akan datang.

Prestasi ini harus menjadi motivasi agar di Piala Asia yang akan datang Indonesia mampu meraih prestasi yang lebih tinggi lagi. Kita harus memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pemain yang sudah berjuang sampai titik darah penghabisan di piala Asia Qatar 2023.

Selain itu apresiasi harus kita berikan kepada tim pelatih dan official timnas yang berhasil membuat permainan timnas Indonesia menjadi lebih berkembang di piala Asia Qatar 2023. Apresiasi juga harus kita berikan kepada federasi sepakbola Indonesia yang sudah membuat roatmap jangka panjang untuk mencapai target yang tinggi kepada pelatih STY.

Penulis adalah Sekretaris Museum Perjuangan Pers Sumatera Utara.

  • Bagikan