156.029 Peserta Lulus  Seleksi Nasional Masuk PTN Jalur Prestasi, Resmi Diumumkan Sore Ini

  • Bagikan
156.029 Peserta Lulus  Seleksi Nasional Masuk PTN Jalur Prestasi, Resmi Diumumkan Sore Ini

JAKARTA (Waspada): Sebanyak 156.029 peserta lulus Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) Tahun 2024. Rinciannya, 126.421 peserta diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) akademik. Sedangkan 29.608 peserta diterima di PTN Vokasi.

Pendaftar SNBP untuk PTN akademik ada 659.217 peserta, yang
memperebutkan 132.450 kursi daya tampung. Sementara pendaftar jalur vokasi mencapai 112.599
peserta, yang memperebutkan 33.608 kursi daya tampung.

Dari 126.421 peserta yang lulus PTN Akademik, sebanyak 39.056 (30,89 persen) adalah peserta dengan KIP Kuliah. Sementara di PTN Vokasi, 10.315 (34,84) peserta adalah penerima KIP Kuliah.

Ketua Umum Tim Penanggung Jawab SNPMB Tahun 2024, Ganefri, menyampaikan ucapan
selamat kepada peserta SNBP Tahun 2024 yang dinyatakan lulus seleksi Jalur SNBP.

“Selamat kepada yang lulus, karena ini tidak mudah,” ujarnya dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa (26/3/2024).
Hadir dalam kesempatan tersebut, Dirjen Diktiristek Abdul Haris, Dirjen Pendidikan Vokasi Kiki Yuliati dan para wakil ketua SNPMB 2024.

Ganefri berpesan, peserta yang dinyatakan lulus Seleksi Jalur SNBP Tahun 2024 tidak dapat mendaftar Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) Tahun 2024, 2025, dan 2026 serta
Seleksi Mandiri Tahun 2024 di PTN mana pun.

“Oleh karena itu, peserta yang lulus segera melakukan
verifikasi data akademik dan registrasi ulang sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh PTN yang dituju,” kata Ganefri.

Pada verifikasi data akademik dan registrasi ulang, peserta SNBP wajib memenuhi ketentuan,
yaitu menunjukkan rapor asli, dokumen prestasi asli, ijazah/Surat Keterangan Lulus (SKL) asli, dan
memenuhi persyaratan lain yang ditetapkan oleh PTN yang dituju.

Bagi peserta lulus Seleksi Jalur SNBP
Tahun 2024 yang melamar Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah), selain verifikasi data akademik,
juga akan dilakukan verifikasi data ekonomi berdasarkan dokumen dan/atau kunjungan ke alamat
tinggal peserta.

Ganefri juga berpesan kepada peserta yang
belum lulus SNBP untuk tidak berkecil hati karena masih mempunyai kesempatan untuk mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) Tahun 2024.

Pendaftaran UTBK-SNBT Tahun 2024 dibuka sampai dengan 5 April 2024. Pengumuman resmi SNPMB tentang status kelulusan peserta SNBP Tahun 2024 diinformasikan
melalui laman web https://pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id atau melalui laman
mirror 40 PTN. (j02)

  • Bagikan